YBM PLN UID Sumatera Utara Salurkan Beasiswa Generasi Cahaya Pintar

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM – Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara kembali menunjukkan kontribusinya dalam mendukung pendidikan di tanah air melalui program beasiswa Generasi Cahaya Pintar (GENCAR) untuk angkatan pertama tahun 2024, pada Jumat (13/9/2024). 

Program ini merupakan bagian dari komitmen PLN untuk terus berperan aktif dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya generasi muda di Sumatera Utara.

Beasiswa ini terbuka bagi mahasiswa dengan prestasi akademik maupun non-akademik yang tinggal atau menempuh studi di Kota Medan. Pada angkatan pertama tahun 2024, sebanyak 50 mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai universitas di Medan berhasil menerima beasiswa GENCAR. 

Program ini memberikan dukungan finansial yang memungkinkan para penerima beasiswa melanjutkan pendidikan dengan lebih baik, serta membuka peluang bagi mereka untuk menjadi pemimpin masa depan.

Ketua YBM PLN UID Sumatera Utara, Khairul Lingga, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para penerima beasiswa. Manfaatkan beasiswa ini dengan sebaik – baiknya untuk meraih mimpi dan cita – cita.

“Pendidikan adalah hak setiap individu. Tugas kita adalah memberikan kesempatan kepada anak-anak bangsa, khususnya dari golongan yang kurang mampu, untuk mempersiapkan mereka menjadi pemimpin masa depan. Selamat kepada mahasiswa dan mahasiswi penerima beasiswa GENCAR angkatan pertama tahun 2024,” ujar Khairul.

Selain dukungan finansial, penerima beasiswa juga dibekali dengan kegiatan orientasi yang berlangsung selama tiga hari. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan para penerima beasiswa kepada visi dan misi YBM PLN, serta mempersiapkan mereka menghadapi tantangan masa depan melalui pembekalan keterampilan dan wawasan.

General Manager PLN UID Sumatera Utara, Saleh Siswanto, dalam kesempatannya turut menyampaikan rasa bangganya terhadap program berbagi YBM PLN yang terus meningkat. Ini menunjukan komitmen PLN untuk terus membangun kepedulian terhadap lingkungan dan berbagi kepada sesama semakin meningkat.

“Melalui beasiswa ini, kami berharap anak-anak kami dapat menjadi generasi yang cerdas, unggul, dan berguna bagi agama, bangsa, dan negara. Terima kasih kepada pengurus YBM PLN UID Sumut yang telah merancang program ini dengan baik, dan juga kepada para muzakki PLN yang ikhlas menyumbangkan 2,5% penghasilannya. Semoga Allah melimpahkan keberkahan bagi kita semua,” ungkap Saleh.

Beasiswa GENCAR diharapkan dapat terus memberikan dampak positif bagi generasi muda Indonesia, mendorong mereka untuk berprestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik, serta menjadi pemimpin masa depan yang siap menghadapi berbagai tantangan global.(Ir/MSC)



Share:
Komentar

Berita Terkini