4.882 Peserta Lulus Masuk Unimed Melalui Jalur SNBT

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Pengumuman hasil Seleksi Nasional Berbasis Test (SNBT) tahun 2024 telah diumumkan oleh panitia pusat SNMPB, Kamis (13/6/2024). 

Para siswa yang telah mengikuti UTBK-SNBT pada bulan April lalu, dapat melihat secara langsung kelulusannya pada laman http://pengumuman-snbt snpmb.bppp.kemdikbud.go.id dan pada laman mirror https://snbt.unimed.ac.id.

Dari 22.974 siswa yang mendaftar UTBK-SNBT tahun 2024, Sebanyak 4.882 orang berhasil lolos untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Negeri Medan. Penerima Pendaftar di Unimed meningkat 9% dari tahun 2023. Dengan jumlah mahasiswa tersebut Unimed masuk 10 Besar PTN Penerima terbanyak pada urutan ke 8. Selain itu pada tahun ini juga Unimed masuk 3 besar PTN Calon Penerima KIP kuliah terbanyak dengan jumlah 2.595 orang.

Rektor Unimed Prof Baharuddin ST MPd di kantornya menyampaikan ucapan selamat kepada yang berhasil lulus pada jalur SNBT di Unimed. “Kami mengucapkan selamat datang kepada seluruh calon mahasiswa baru Unimed Jalur SNBT 2024. Kami mengimbau para siswa yang telah dinyatakan lulus segera melihat informasi daftar ulang pada website https://www.unimed.ac.id, agar tidak ketinggalan informasi,” ujar rektor, Jumat (14/6/2024).

Prof Baharuddin berkata bagi siswa yang belum diterima melalui jalur SNBT jangan berkecil hati karena masih mempunyai kesempatan untuk bersaing kembali di jalur Seleksi Mandiri. Seleksi Masuk Mandiri, SM-Mandiri Unimed masih dibuka sampai dengan 17 Juli 2024, jadi jangan buang waktu lagi segera mendaftar di website https://sm.unimed.ac.id,” ujar Prof Baharuddin.

Adapun 10 Prodi favorit di Unimed jalur SNBT 2024 yang peminatnya tertinggi, nomor satu diperoleh oleh PGSD (2.610 peminat) diikuti Manajemen (1.316 peminat), Manajemen Konstruksi (1.149 peminat), Ilmu Komputer (1.041 peminat), Teknik Mesin (909 peminat), Akuntansi (883 peminat), Pendidikan Bimbingan dan Konseling (863 peminat), Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (825 peminat), Gizi (815 peminat), Pendidikan Bahasa Inggris (704 peminat) dan yang terakhir Bisnis Digital (591 peminat). (Ir/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini