MEDIASELEKTIF.COM - Jajaran Pimpinan dan Kesekretariatan
Bawaslu Provinsi Sumatera Utara merencanakan melakukan aksi sosial ke Panti
Asuhan yang ada di Medan.
Hal tersebut disampaikan Tim Aksi Sosial Idhul Oberto
Barasa dan Sirimrolas Sivakkar yang diterima oleh Romson Poskoro Purba, Suhadi
Sukendar Situmorang mewakili unsur Pimpinan dan Kepala Sekretariat Bawaslu
Provinsi Sumatera Utara Feri Mulia Siagian diruang kerjanya, Senin 22 April
2024.
Romson memberikan pesan-pesan bahwa kegiatan sosial dan
kemanusian seperti ini patut didukung dan saya secara pribadi mendukung dan
setuju. Setidaknya keberadaan kita dirasakan manfaatnya buat mereka diluar dari
kita terkhusus adik-adik, panti asuhan, Ujar Poskoro.
Suhadi sebagai bagian dari Pimpinan Bawaslu Provinsim Sumut
menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat baik dan mendukung untuk dilaksanakan,
karena berbagi berkat dan rezeki yang diterima bagi sesama adalah perintah
Tuhan bagi kita umat-Nya, tandas Suhadi
Pada kesempatan tersebut, Feri Mulia Siagian mengajak
teman-teman Kristiani untuk terus bersama-sama membangun rasa sosial kepada
sesama dan Saya sangat apresiasi inisiasi teman-teman yang memberikan hati dan
pikiran lewat pelayanan kepada anak-anak panti asuhan sebagai bentuk pelayanan
terhadap sesama. Kita ada sebisa mungkin untuk memberdayakan lewat aksi sosial
ini, ujar Feri.
“Dengan hasil yang baik tersebut, bersinergi dan
berkolaborasi merupakan bukti nyata hal tersebut bekerja, mari senantiasa
membangun kebersamaan” ujar Feri
Sebelum mengakhiri pertemuan, Idhul dan Sirimrolas Sivakkar
yang mewakili Tim lainnya menyampaikan rasa bangganya bahwa bantuan dana untuk
kegiatan tersebut mendapat dana spontanitas dari teman-teman Muslim dan secara
khusus bantuan dari Pak Kasek sendiri dan soal tempat dan penyelenggaraanya
akan dirapatkan bersama teman-teman lainnya dan akan dilaporkan ke unsur
Pimpinan, ujarnya.(Rel/MSC)