Polrestabes Medan Kawal Unjukrasa Massa Marga Su di Kantor Gubernur Sumut

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Polrestabes Medan kawal unjukrasa massa Masyarakat Garuda Sumatera Utara (Marga Su) di kantor Gubernur Sumut Jalan Diponegoro, Jumat (18/11/2022).

Massa yang dikoordinir oleh Hasanul Arifin Rambe ini menununtut Gubernur Sumut Edy Rahmayadi untuk segera mengevaluasi kinerja Dirut Bank Sumut bahkah meminta supaya agar dipecat.

Sebelum turun pengamanan, para personel Polrestabes Medan menggelar apel yang dipimpin Iptu Carles Bin Antoni selaku Kepala PAM Objek. Iptu Carles dalam apel memberikan arahan pada personel dalam pelaksanaan tugas dan membagi floating pada personel PAM.

Usai apel personel menuju floating masing-masing. Tak lama beberapa, massa yang berjumlah kurang lebih 20 orang itu diterima oleh Biro Administrasi Pemprov Sumut, Indra Siregar.

Setelah berdiskusi dengan Biro Administrasi, massa pun membubarkan diri dengan tertib dan dikawal personil Polrestabes Medan.(Rel/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini