Rektor USU Irup Peringatan HUT Ke-76 RI

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Kemerdekaan mengajarkan untuk tetap berjuang pada masa pandemi Covid-19 ini, bahu-membahu mengatasi semua persoalan dan kesulitan baik untuk masalah kesehatan maupun ekonomi. 

Jadi semuanya diharapkan berperan aktif dalam mengatasi berbagai persoalan kemanusiaan dan berkontribusi untuk kemajuan bangsa.

Demikian Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Dr Muryanto Amin SSos MSi usai mengikuti kegiatan peringatan Detik-detik Proklamasi HUT Ke-76 RI dari Istana Negara yang ditayangkan secara virtual, Selasa (17/8/2021).

Sebelumnya, Rektor juga menjadi inspektur upacara (Irup) peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), secara hybrid (daring dan luring) di mana secara luring berlangsung di pelataran parkir gedung Biro Pusat Administrasi USU dan daring melalui zoom meeting. 

Turut hadir pada upacara luring para Wakil Rektor, Sekretaris Universitas, Staf Ahli Rektor, Kepala Biro dan Kepala Bagian di lingkungan USU. Sementara upacara daring diikuti oleh Ketua Majelis Wali Amanat USU, Ketua Senat Akademik, Ketua Dewan Guru Besar, Dekan, para Wakil Dekan, Ketua Departemen/Prodi, Ketua LP dan LPPM, Kepala Perpustakaan, Kepala Pusat Sistem Informasi, Kepala UPT/Unit Kerja dan Ketua KORPRI USU.

Lebih lanjut dikatakannya, hal itu merupakan bentuk perjuangan. 

"Semoga kita semakin kuat dan tumbuh sebagai seorang insan Indonesia yang sejahtera,” ungkapnya.

Selain itu, ia juga mengingatkan civitas akademika USU untuk konsern di inovasi dalam mengatasi persoalan yang ada. Juga menggunakan digitalisasi untuk mempermudah segala urusan yang semakin hari semakin beragam dan sangat ketat. "Itulah yang perlu kita lakukan. Dan terus belajar, bukan hanya untuk mahasiswa, namun juga dosen, dalam mengatasi disrupsi yang terjadi di dunia ini," paparnya. (Ir/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini